Sifat Fisiko-kimia dan Organoleptik Bolu Terigu-Mocaf dengan Penambahan Temulawak dan Baking Powder
Physico-chemical Properties and Organoleptic of Flour-Mocaf Cake with the Addition of Curcuma and Baking Powder
Keywords:
baking powder, bolu, temulawakAbstract
Temulawak merupakan bahan pangan fungsional karena memiliki banyak manfaat kesehatan. Temulawak memiliki rasa yang pahit dan getir sehingga diperlukan diversifikasi pangan agar mendapatkan penerimaan yang baik, salah satunya yaitu sebagai bahan tambahan bolu. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh fisiko-kimia dan organoleptik dari penambahan temulawak dan baking powder pada produk bolu terigu-mocaf. Variabel penelitian dirancang menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) 2 faktor, yaitu penambahan temulawak dalam bentuk bubuk (1,5 g; 3 g; dan 4,5 g) dan baking powder (1 g; 2 g; dan 3 g). Bolu kemudian dilakukan uji fisik serta organoleptik, selanjutnya bolu terpilih beserta kontrol dianalisis kimia. Data-data yang didapatkan dihitung secara statistik menggunakan ANOVA dengan akurasi 95%. Penambahan temulawak dan baking powder berpengaruh nyata terhadap sifat fisik dan organoleptik bolu terigu-mocaf. Produk bolu terpilih yaitu penambahan bubuk temulawak 1,5 g dan baking powder 1 g yang diteliti mengandung kadar air 20,21%, kadar protein 14,05%, aktivitas antioksidan DPPH 24,77%RSA, fenol total 10,68 mg EAG/g bk, dan flavonoid total 0,76 mg EK/g.